Oleh Prof Dr Mardianto MPd
Bahwa menggapai Lailatul Qadr berarti berusaha untuk mendapatkan kesempatan datangnya Lailatul Qadr dan mencapainya. Karena Lailatul Qadr benar-benar tersembunyi, maka kaum muslimin harus bersungguh-sungguh melaksanakan ibadah dan berusaha sekuat tenaga pada malam-malam Ramadan untuk dicatatkan sebagai orang Islam yang bisa mendapatkan keberkatan Lailatul Qadr. (Abdul Hamid Ritonga, 2023).
Pendidikan adalah sebuah proses, hakikatnya tidak tampak, tetapi dengan ilmu pengetahuan maka diketahui indikatornya, seperti siapa yang mendidik, siapa yang dididik, dan alat apa yang membantu proses pendidikan.
Apakah seseorang telah mengalami kegiatan pendidikan, apakah seseorang telah terdidik, apakah seseorang telah mencapai tujuan pendidikan hakikatnya tidak ada yang tahu. Yang kita ketahui adalah semua orang menyadari bahwa kegiatan pendidikan itu penting, dan dan semua orang tumbuh berkembang karena telah memperoleh pendidikan.
Di dunia ini kita memang disadarkan bahwa ada sesuatu yang memang tampak secara material dan ada pula yang tidak tampak atau material. Mempelajari hal-hal yang material itu pendidik maka lahirlah ilmu fisika, kimia dan lain sebagainya.
Ilmu pengetahuan yang bersifat material ini bahkan penting sampai pada masanya justru ilmu material ini mendominasi kekuasaan. Bom atom menjadikan dunia ini berubah, bahkan revolusi terjadi karenanya, betapa dahsyatnya ilmu material. Dibalik ini ternyata ada metafisika justru menghantarkan seseorang untuk mengetahui hakikat dari ilmu yang sebenarnya.
Di belahan lain dalam ilmu pengetahuan kita diingatkan bahwa ilmu itu ada bersifat immaterial, justru transaksi ekonomi yang utama sesungguhnya bukan pada persoalan uang, dan barang tetapi ada transaksi kepercayaan dan kebutuhan. Begitu juga dengan psikologi, untuk mengetahui hakikat seseorang bukan pada raganya, tetapi jiwa yang memberi pengaruh dan menggerakkan tubuh.
Pendidik inspiratif memiliki kesadaran di balik sekadar material, pendidikan fisik itu perlu, raga itu perlu tetapi justru filsafat pendidikan yang menghantarkan pengetahuan itulah yang utama. Mendidik, mengajar dan melatih bukan sekadar menjadikan seorang anak menjadi pintar, benar dan segar, lebih dari itu adalah menghantarkan alih generasi yang lebih baik dan bertanggungjawab demi masa depan.
Kita setuju “Dengan kolaborasi kita bangun negeri, lewat pendidikan kita bersinergi”.