wartagarudaonline-Medan | Tokoh Sumatera Utara yang juga Ketua DPD Partai Golkar Sumut, H Musa Rajekshah yang akrab disapa Ijeck mengakui, dirinya bukan apa-apa tanpa peran dan dukungan rekan-rekan media massa.
Ijeck mengemukakan hal itu pada workshop digelar SPS Sumut di Le Polonia Hotel, Jumat (21/6/2024), yang dihadiri Ketua Umum SPS Pusat Januar Y Ruswita, Ketua SPS Sumut H Farianda Putra Sinik, sekretaris Rianto SH MH, Bendahara Asih Astuti, pengurus Hendrik Prayetno, Agus Salim Ujung, Erwin Siregar, Agus S Lubis, Hasyimi, dibuka Pj Gubsu diwakili Dra Manna Wassalwa MAP dan para anggota SPS Sumut.
Pengalaman itu diungkap Ijeck sebagai bukti peran vital media massa dalam memengaruhi publik dalam berbagai hal. Salah satunya, memperkenalkan dirinya kepada publik saat berlaga dalam Pilgubsu 2018 silam.
“Waktu itu saya ingat saya bukan orang politik, orang-orang belum tahu siapa saya. Tapi karena dukungan media, orang menjadi tahu,” ungkapnya, Jumat (21/6/2024) sore.
Melalui sebuah candaan, Ijeck yang kini diamanahkan sebagai Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut menyatakan, dirinya kalah jika berhadapan dengan wartawan, walau hanya satu orang.
“Bahkan kalau dibilang wartawan, saya dari Pemuda Pancasila yang dalam pikiran masyarakat identik dengan preman. Tapi kalau jumpa media saya kalah,” celetuknya mengundang tawa pemimpin dari berbagai media massa di ruangan.
Meski tampak tidak serius, pesan Ijeck tidaklah berbohong. Dari berbagai pengalamannya sebagai Kepala Daerah, pimpinan organisasi, dan pengusaha, ia menganggap media sangat potensial untuk membangun, mendukung atau meruntuhkan suatu kebijakan.
Momen Pilkada 2024 ini, Ijeck mengimbau agar media massa mengambil peran untuk mensosialisasikan setiap tahapan secara bertanggungjawab.
Sebelumnya, Ketua SPS Sumut Farianda Putra Sinik mengapresiasi kehadiran Ketua SPS Pusat Januar Y Ruswita dan mantan Wagubsu Ijeck, yang pada Pileg 2024 lalu sukses memimpin Partai Golkar Sumut dan dikenal sebagai sosok yang sangat dekat dan peduli dengan wartawan.
Farianda juga berharap, kiranya pihak berkompeten di pemerintahan bisa melibatkan dan memberdayakan pers, khususnya media cetak dalam menyukseskan pelaksanaan Pilkada serentak 2024.
SPS Sumut menggelar workshop berjudul peranan pers (media cetak) sukseskan Pilkada serentak Sumatera Utara 2024. Esok hari, Sabtu 22 Juni 2024, SPS akan menyelenggarakan Muscab ke-17 yang dihadiri seluruh anggota SPS.(UJ)