wartagarudaonline-Batu Bara | Bupati Batu Bara H Baharuddin Siagian SH MSi bersama Wakil Bupati Syafrizal SE MAP menerima kunjungan reses II pimpinan beserta anggota DPRD Sumatera Utara dari Dapil Sumut V di Aula Kantor Bupati Batu Bara, Kecamatan Lima Puluh, Rabu (12/3/2025).
Kedatangan Ketua Tim Reses II Dr Drs H Aripay Tambunan MM, beserta anggota DPRD Dapil V Ir H Yahdi Khoir Harahap MBA, Ebenezer Sitorus, Ahmad Hadian dan Dodi Tahir disambut hangat Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara.
Turut hadir Sekda Batu Bara Norma Deli Siregar, para Asisten, Kepala OPD dan Camat se-Kabupaten Batu Bara.
Mengawali sambutannya, Bupati Batu Bara mengucapkan selamat datang dan apresiasi kepada Ketua Tim Reses II Pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara Dapil V.
Bupati Batu Bara Baharuddin Siagian berharap kedatangan reses II anggota DPRD Provsu akan membawa bantuan pokok pikiran (Pokir) anggota DPRD Sumut lebih banyak ke Kabupaten Batubara.
Selanjutnya, dirinya juga mengungkapkan keinginannya untuk membangun RSUD Batu Bara lebih besar dengan fasilitas yang lebih baik di dekat Kantor Bupati. Karena kesehatan masyarakat harus diutamakan untuk Kabupaten Batu Bara Bahagia.
“Kepada pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara dari Dapil V agar dapat membantu memperjuangkan pembangunan di Kabupaten Batu Bara. Karena pembangunan juga merupakan dukungan sukses program Asta Cita Presiden Prabowo,” harapnya.
